Kini sobat bisa tarik dana Paypal ke rekening bank tanpa status terverifikasi

Paypal

Paypal merupakan perusahaan yang menyediakan jasa transfer uang melalui surat elektronik, menggantikan metode lama yang masih menggunakan kertas seperti cek dan wesel pos. Paypal ini berkantor pusat di San Jose, California, Amerika Serikat.

Keberadaan Paypal menurut saya sangat diperlukan terutama bagi seseorang yang berkecimpung didunia internet. Dengan Paypal, pengguna dapat mengirim uang, mentransfer uang ke bank dan lainnya. Salah satu kelebihan Paypal yang saya rasakan adalah kemudahan dalam penggunaan dan tak ada persyarataan saldo minimal yang harus dipenuhi. Artinya, jika saldo sobat nol tak akan menjadi masalah, akun sobat tetap aktif, kecuali sobat melanggar peraturan yang dibuat Paypal. Kelebihan lain adalah biaya transfer gratis jika dana yang ditarik lebih dari Rp. 1.300.000.

Namun, sebelum saat ini, salah satu kesulitan menggunakan Paypal adalah pengguna mesti mendapatkan status terverifikasi agar dapat menarik dana ke rekening bank. Namun sekarang ada kabar gembira dari Paypal yaitu pengguna dapat menarik dana dari Paypal tanpa status terverifikasi. Namun jumlahnya dibatasi yaitu $10.000 dalam sebulan, tapi menurut saya itu sudah lebih dari cukup.
Baca Juga

Saya mengetahui berita ini setelah sebelumnya mencoba mendapatkan status terverikasi dengan mengirim screenshot tabungan dan KTP ke Paypal melalui email. Setelah beberapa hari saya mendapatkan balasan yang menyatakan permintaan saya ditolak. Namun Paypal menegaskan bahwa status tidak terverifikasi itu lebih baik daripada status terverifikasi dan saya tetap dapat mengirim dan menarik dana dari Paypal ke rekening bank. Berikut adalah screenshoot email balasan dari Paypal:

Email dari paypal tentang penarikan dana status belum terverifikasi 

Beberapa hari setelah menerima email itu, saya mencoba untuk menarik dana dari Paypal ke rekening bank walaupun status belum terverifikasi, dan ternyata benar, saya dapat menarik dana itu tanpa masalah apapun. Berikut adalah email balasan Paypal setelah saya meminta penarikan dana ke rekening bank.

Bukti penarikan dana Paypal dengan status belum terverifikasi

Jadi sekarang, bagi sobat yang memiliki akun Paypal belum terverifikasi, ga perlu pusing-pusing mikirin status terverifikasi. Sebab sobat bisa menggunakan semua fasilitas yang ada pada Paypal seperti yang tertulis pada email diatas.
Link copied to clipboard.