Cara Membuat Objek atau Bentuk Menggunakan Ms Word

Lekemede | Kali ini kita akan membahas bagaimana cara membuat bentuk (shape) atau suatu bidang menggunakan ms word. Terdapat banyak bentuk shape yang telah disediakan oleh microsoft word, anda tinggal menggunakannya tanpa anda mengambarnya terlebih dahulu.

Dengan adanya menu ini, pengguna akan mudah menempatkan suatu objek gambar seperti bentuk bulat, oval, kotak, segi lima dan masih banyak bentuk objek yang dapat kalian terapkan dalam melengkapi tugas anda.

Cara Membuat Bentuk, Objek atau Bidang Menggunakan Ms Word

Cara menggunakannya pun sangat mudah, anda tinggal bermain-main dengan klik, menahan dan menarik mouse maka sudah menjadi bentuk/objek.

Cara Membuat Objek atau Bentuk Menggunakan Ms Word
  
Untuk membuat objek dengan menggunakan menu shape pada lembar kerja microsoft office word ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Pertama buka lembar kerja baru pada ms word
  2. Selanjutnya (lihat gambar atas) Klik insert pada menu bar 
  3. Akan muncul menu group (lihat gambar atas) pilih shape.
  4. Kemudian anda pilih bentuk shape yang diinginkan, bisa berupa kotak, garis, persegi, bulat, lonjong dan lain-lain. Misalnya saja (lihat gambar) icon tertawa
  5. Setelah memilih shape tadi akan muncu tanda plus, klik tombol kiri pada mouse lalu tahan kemudian tarik untuk membuat bentuk objek (shape).
  6. Untuk melakukan perubahan warna atau lainnya anda bisa pilih menu format drawing tools (lihat gambar bawah)
  7. Akan muncul (lihat gambar bawah) drawing tools menu lainnya
  8. Anda bisa membuat efek 3D dengan menggunakan menu Shape Effect

Cara Membuat Objek atau Bentuk Menggunakan Ms Word

Jika anda ingin didalam objek tersebut terdapat tulisan anda bisa melakukan klik kanan pada objek yang akan ditambahkan teks kemudian pilih add teks. Masukkan teks sesuai yang akan tulis. Demikian ulasan bagaimana cara membuat objek, bentuk atau bidang menggunakan ms word pada menu shape. (lekemede.com)
Tags:
ms word
Link copied to clipboard.